PKS Siap Kolaborasi Bareng Eri – Armuji

by -1828 Views
Ketua DPD PKS Kota Surabaya, Johari Mustawan.

SURABAYA, Wartagres.Com – Pelantikan Eri Cahyadi dan Armuji sebagai walikota dan wakil walikota Surabaya terpilih berlangsung hari ini, Jum’at (26/2/2021) di Gedung Negara Grahadi.

“PKS Kota Surabaya menyampaikan selamat atas pelantikan walikota dan wakil walikota Surabaya terpilih, mas Eri Cahyadi dan Bapak Armuji,” Ujar ketua DPD PKS Kota Surabaya, Johari Mustawan, S.Tp., MARS. saat menghadiri acara secara virtual.

PKS Kota Surabaya berharap walikota yang baru bisa membawa kota Surabaya tidak hanya maju kotanya tetapi juga makmur warganya.

“Harapan kami sama seperti harapan masyarakat Kota Surabaya, yakni Surabaya yang tidak hanya maju kotanya tetapi juga makmur warganya, terlebih lagi dalam kondisi pandemi saat ini. Ini perlu mendapat perhatian khusus dari walikota terpilih saat ini, sehingga Surabaya bisa mengatasi pandemi dengan baik,” Imbuh Johari Mustawan.

Meskipun di Pilkada lalu PKS mendukung paslon No 2, pasangan Machfud Arifin dan Mujiaman, tetapi untuk kepentingan bersama masyarakat Surabaya, PKS siap untuk berkolaborasi positif dengan Eri Cahyadi dan Armuji.

“Sabagaimana tagline PKS, Bersama Melayani Rakyat, PKS Kota Surabaya siap untuk berkolaborasi positif dengan walikota dan wakil walikota terpilih Eri Cahyadi dan Armuji untuk melayani rakyat Surabaya demi mewujudkan Surabaya yang lebih baik,” tambahnya Johari Mustawan.

Sementara itu di tempat terpisah, Reni Astuti, S.Si., turut menghadiri prosesi pelantikan secara virtual di balaikota. Wakil Ketua DPRD Surabaya dari Fraksi PKS itu turut menyampaikan selamat dan serta berharap walikota dan wakil walikota terpilih bisa segera tancap gas melayani seluruh warga kota.

“Buat pak Eri dan pak Armuji, selamat mengemban amanah. Menjadi walikota-wakil walikota Surabaya adalah menjadi pelayan bagi seluruh warga kota Surabaya. Ìni bukan tugas yang ringan, dengan kebersamàan serta dukungan dan doa berbagai pihak semoga bisa membawa Surabaya lebih baik, lebih maju dan berkelanjutan,” Tutur Reni Astuti, Wakil Ketua DPRD Surabaya Fraksi PKS. (Tur)

No More Posts Available.

No more pages to load.