Promedia Teknologi Indonesia Bersama BRI Sukses Gelar Acara Journalism 360 di Surabaya, Perkuat Peran Media

by -421 Views
Promedia Teknologi Indonesia Bersama BRI Sukses Gelar Acara Journalism 360 di Surabaya, Perkuat Peran Media.

SURABAYA, Wartagres.Com – Event Journalism 360 kembali digelar, kali ini menyapa Kota Surabaya pada tanggal 24–25 September 2025. Acara ini diselenggarakan oleh Promedia Teknologi Indonesia dengan dukungan sponsor dari PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan PT Aneka Tambang (Antam). Surabaya menjadi kota kelima penyelenggaraan setelah sukses berlangsung di Medan, Palembang, Tangerang Selatan, dan Semarang.

Kegiatan ini bertujuan memperkuat kapasitas jurnalis, content creator, serta para pelaku media dalam menghadapi tantangan industri komunikasi yang terus berkembang. Dengan konsep 360 derajat, acara ini menghadirkan pembekalan menyeluruh melalui dua agenda utama, yakni CoreLab dan Mediapreneur Talks.

CoreLab menjadi bagian penting dalam rangkaian acara. Pelatihan ini khusus dirancang untuk mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL) Universitas Negeri Surabaya (Unesa), sebagai wadah meningkatkan keterampilan media dan konten kreatif. CoreLab sebelumnya telah digelar pada 7 Mei 2025, dengan menghadirkan para pengajar berkompeten dari akademisi hingga praktisi media.

Pelatihan CoreLab diisi oleh CEO Promedia Agus Sulistiyono, Dosen FISIPOL Unesa Prof. Dr. Wiwik Sri Utami, M.P., Dosen Ilmu Komunikasi Unesa Dr. Rio Febrianur Rachman, S.S., M.Med.Kom., serta GM Media Network Promedia Agil Hari Santoso. Para pembicara memberikan perspektif praktis sekaligus akademis untuk mencetak insan media yang lebih siap menghadapi perubahan zaman.

Agenda berikutnya adalah Mediapreneur Talks, sebuah seminar yang akan digelar pada 25 September 2025 di Hotel Santika Premiere Surabaya. Acara ini ditujukan kepada insan pers, content creator, hingga pemilik media untuk mendapatkan wawasan terbaru seputar bisnis media dan dinamika industri informasi digital.

Tiga pembicara utama akan mengisi Mediapreneur Talks, yakni CEO Promedia Agus Sulistiyono, CEO Props Ilona Juwita, serta Koordinator Bidang Kerja Sama Perusahaan Pers dan Platform Komite Publisher Right, Dr. Guntur Syahputra Saragih. Mereka akan membedah tantangan dan peluang industri media di tengah persaingan global, serta pentingnya perlindungan publisher rights bagi jurnalisme berkualitas.

Dengan hadirnya Event Journalism 360 di Surabaya, diharapkan para peserta mampu memperluas jaringan, meningkatkan kompetensi, dan menemukan solusi kreatif menghadapi era disrupsi media digital. Surabaya sebagai kota besar dengan dinamika ekonomi yang pesat menjadi lokasi strategis untuk menguatkan kolaborasi antara media, akademisi, dan pelaku industri.

Event ini menegaskan komitmen Promedia Teknologi Indonesia dalam mendorong jurnalisme yang lebih berdaya saing, berintegritas, dan adaptif terhadap perkembangan teknologi. Kehadiran Journalism 360 di Surabaya menjadi momentum penting bagi insan media untuk bergerak maju, menjaga kualitas informasi, sekaligus membangun ekosistem media yang sehat dan berkelanjutan.

No More Posts Available.

No more pages to load.