Ini Kronologi Penyebab Mobil Via Vallen Terbakar

by -299 Views

SIDOARJO, Wartagres.Com – Mobil Alphard nopol W 1 VV milik penyanyi dangdut Via Vallen yang diduga dibakar oleh orang tak dikenal (OTD) di Desa Kalitengah RT 02 RW 03, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, pertama kali di ketahui oleh kru lighting

Saat itu, sekitar pukul 03.20 WIB, Ini Sudjoko (45), warga Krukah Timur, Kelurahan Baratajaya, Gubeng, Surabaya diberitahu oleh kru lighting yang saat itu mengangkut alat, sehabis acara shooting klip di rumah Via Vallen bahwa ada asap dan mencium bau bensin.

“Saksi tersebut langsung keluar ke samping rumah dan melihat kap mobil sudah mengeluarkan api disertai bau bensin,” kata Kapolsek Tanggulangin Kompol Sujud, Selasa (30/6/2020).

Sontak kebakaran itu membuat warga sekitar keluar rumah, begitu juga Maulidyah Oktavia alias Via Vallen. Dia langsung menghubungi Petugas Memadam Kebakaran (PMK). “Api berhasil dipadamkan oleh satu unit mobil damkar,” katanya.

Saat ini, petugas langsung meluncur ke lokasi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) . Lokasi kebakaran pun juga di pasang garis polisi guna penyelidikan lebih lanjut. “Masih dalam penyelidikan,” pungkasnya. (Rdp)

No More Posts Available.

No more pages to load.