SURABAYA, Wartagres.Com – Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jawa Timur, Senin (9/5/2022) siang, melalukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di wahana kolam renang Kenparak, Kenjeran Surabaya.
Tim labfor sendiri menerjunkan 2 tim yakni, tim teknis yang dipimpin oleh AKBP Joko, yang bertanggung jawab tentang kelayakan bangunan dan kelayakan kontruksi maupun yang lain.
“Tim kedua yakni, tim bahan dan Metalurgi yang dipimpin AKBP Lukman yang bertanggung jawab untuk pemeriksaan kelayakan bahan, apakah bahan sudah fatik atau sudah di formasi atau sudah karatan nanti kita lihat di lapangan,” kata Kombes Pol Sodik Pratomo, Kabid Labfor Polda Jatim, didampingi Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto, saat berada dilolasi, Senin (9/5/2022) siang.
Lebih jauh dijelaskan, pada prinsipnya nanti kita akan melihat apa yang menjadi penyebab patahnya wahana tersebut.
“Mudah mudahan dalam satu minggu kedepan, karena pemeriksaan lab nya agak banyak apakah besinya atau bahan mengalami gagal bahan atau sudah mengalami fatik kan harus kita cek di lab,” lanjutnya.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, seluncuran di wahana kolam renang, Kenpark, Kenjeran Surabaya. Pada Sabtu (7/5/2022) siang, ambrol yang menyebabkan puluhan orang mengalami luka luka, baik luka ringan maupun berat yang saat ini sudah mendapatkan perawatan di RS Soewandhie, Surabaya. (Rdp)